Cara Membuat Jus Mangga Markisa

Cara Membuat Jus Mangga Markisa | Mangga merupakan buah yang disukai banyak lapisan masyarakat. Namun buah ini hanya muncul pada saat musim-musim tertentu. Untuk itu tidak banyak orang yang dapat menikmati buah yang memiliki rasa manis dan asam ini. Vitamin yang terdapat pada buah mangga adalah vitamin A dan vitamin C. Dengan dua kandungan vitamin tersebut buah manga memiliki manfaat untuk menambah antioksidan, menurunkan kolestrol, mencegah kanker dan menjaga kesehatan mata. Buah manga merupakan buah yang nikmat untuk di makan langsung, di buat menu makanan seperti rujak atau pun minuman seperti jus. Minuman jus manga dapat kita jumpai dimana-mana atau kita juga bisa membuatnya sendiri di rumah. Akan tetapi jus manga tanpa campuran apapun pasti sudah biasa bagi kita.

Namun bagaimana jika jus manga di campur dengan markisa? Markisa merupakan buah yang mengandung banyak manfaat diantaranya membuang sel kanker, sebagai anti alergi, melancarkan ASI, mengatasi batuk dan juga insomnia.Dengan demikian buah yang satu ini akan menjadi campuran yang cocok untuk jus mangga anda. Bagi anda yang ingin tau bagaimana cara membuatnya, berikut ini kami akan membahas tentang cara membuat jus mangga markisa.

Cara Membuat Jus Mangga Markisa

Pertama, siapkanlah bahan terlebih dahulu. Bahan utama yang paling penting dalam membuat jus mangga markisa yaitu siapkan buah mangga 300 gram dan 200 gram buah markisa yang sudah dibersihkan dari bijinya. Bahan berikutnya adalah sediakan 500 mililiter air jeruk manis, apabila anda kurang suka dengan air jeruk anda bisa menggantinya dengan sirup. Selanjutnya siapkan es batu sebagai pelengkap jus.

Ketika semua bahan telah siap, mulailah untuk mengupas buah mangga dan gunakan dagingnya saja untuk dihaluskan ke dalam blender. Kemudian tuangkan air jeruk manis ke dalam blender dan tambahkan beberapa es batu di dalamnya. Blender semua bahan tersebut hingga halus dan tercampur rata kemudian tuangkan ke dalam gelas. Setelah jus mangga siap, tambahkan buah markisa yang telah dihilangkan bijinya. Anda bisa menambahkan sedikit susu ke dalam jus anda.

Manfaat buah mangga dan markisa yang begitu besar akan sangat membantu anda dalam menjaga kesehatan tubuh anda. Untuk itu kami sarankan untuk selalu mengkonsumsi buah tersebut secara teratur. Demikian cara membuat jus mangga markisa dengan praktis dan mudah, semoga cara diatas bisa anda coba di rumah.

Subscribe untuk mendapatkan update resep ke email Anda: